Berkunjung ke Sejumlah Pondok Pesantren, Ganjar Pranowo Disambut Hangat Para Santri

Official iNews
Official iNews
71.6 هزار بار بازدید - 10 ماه پیش - GANJAR Pranowo menyempatkan diri buat
GANJAR Pranowo menyempatkan diri buat berkunjung ke sejumlah pondok pesantren yang ada di Jawa Barat. Setidaknya ada 11 pondok pesantren yang dikunjungi oleh Ganjar Pranowo.

Di Tasikmalaya saja, ada 4 pondok pesantren atau ponpes yang didatangi oleh Ganjar Pranowo. Yaitu Pondok Pesantren Miftahul Huda, Ponpes Cipasung, Ponpes Sukamanah, dan Ponpes Suryalaya.

Selain itu, ada Ponpes Darussalam yang berada di Ciamis, Ponpes Al Quran di Cijantung, Ponpes Motivasi Indonesia Nurul Mukhlisin di Bekasi, Ponpes Gedongan di Kabupaten Cirebon, dan Ponpes Miftahul Huda Al Azhar di kota Banjar. Lalu di Cirebon, Ganjar Pranowo datang ke Ponpes Al Jauhariyyah dan Ponpes Al Ittihad.

Ada cerita unik saat datang ke ponpes yang disebutkan terakhir tadi yaitu Ponpes Al Ittihad. Para santri mendoakan agar Cirebon bisa hujan lagi bersama dengan Ganjar Pranowo.

Menariknya, tak lama setelah itu, Cirebon kemudian dilanda hujan. Kedatangan Ganjar Pranowo di 11 pondok pesantren itu, disambut hangat dan suka cita oleh para santri.

Ganjar Pranowo didoakan oleh para santri agar bisa jadi Presiden berikutnya. Tak hanya itu, Ganjar Pranowo juga disebut santri, mirip dengan Joko Widodo.

Ganjar Pranowo tak hanya sekadar berkunjung saja ke pondok pesantren. Tapi Ganjar Pranowo juga berbincang dan makan bersama dengan para santri yang ada di ponpes.

Tak lupa Ganjar Pranowo juga berziarah ke makam para santri yang sudah lebih dulu meninggal. Ganjar Pranowo tampak menikmati kunjungannya ke pondok pesantren, ia jadi bisa lebih dekat dan mendengarkan aspirasi dari para santri.

Yuk Subscribe officialinews

Tanggal Tayang: 25 Oktober 2023

Dapatkan sajian berita-berita liputan langsung dari lapangan dan peristiwa terkini secara cepat dan akurat dari seluruh Indonesia. Baca berita-berita terpopuler di sini:

iNews https://www.inews.id
Okezone https://www.okezone.com
Sindonews https://www.sindonews.com
IDX Channel https://www.idxchannel.com

Jangan lewatkan juga berbagai program talk show yang mengupas berbagai masalah yang tengah hangat di masyarakat, baik di bidang sosial, ekonomi, hingga dunia hukum dan politik. Semuanya dikemas secara apik, mendalam, menyentuh dan tetap kritis.

Subscribe iNews Official Youtube Channel officialinews
Follow our Official TikTok TikTok: officialinews
Follow our Official Twitter Twitter: officialinews_
Like our Official Facebook Facebook: OfficialiNews
Follow our Official Instagram Instagram: officialiNews

#ganjarmahfud2024 #ganjarpresiden #ganjarpranowo #pilpres2024
10 ماه پیش در تاریخ 1402/08/03 منتشر شده است.
71,619 بـار بازدید شده
... بیشتر