IDF Ketakutan? Tak Siap Perang Habisi Hizbullah di Lebanon: Amunisi Militer Israel Menipis

Tribunnews
Tribunnews
134.7 هزار بار بازدید - 2 ماه پیش - Download aplikasi berita TribunX di
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM- Pasukan Pertahanan Israel mengaku tak siap apabila menghadapi perang langsung dengan Hizbullah di Lebanon.

Pernyataan tersebut seolah menyatakan perlu menerapkan gencatan senjata di Gaza.

Mengingat, kemampuan serta amunisi IDF juga menipis.

Bahkan, sikap para pejabat tinggi IDF tersebut dilaporkan membuat keretakan antara militer dan Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu, yang menentang gencatan senjata.

Netanyahu sempat menyatakan, jika gencatan senjata dilakukan, hal tersebut akan memungkinkan Hamas bertahan dari perang.

Sementara itu, menurut para jenderal IDF percaya gencatan senjata merupakan cara terbaik untuk menjamin pembebasan sekitar 120 warga Israel yang masih ditahan di Gaza.

Yakni, baik yang masih hidup maupun yang sudah meninggal.

Pasalnya, IDF juga tak memiliki perlengkapan yang cukup untuk menghadapi pertempuran lanjutan seusai perang terpanjang Israel dalam beberapa dekade.

"Para jenderal juga berpikir bahwa pasukan IDF memerlukan waktu untuk memulihkan diri jika perang darat meletus melawan Hizbullah," tambah laporan itu, mengutip beberapa pejabat IDF yang tak ingin disebutkan namanya, mengutip Palestine Chronicle.


(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Program: Live Update
Host: Adila Ulfa Muna Risna
Editor Video: Latif Ghufron Aula
Uploader: Restu Riyawan


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul IDF Tak Siap Perang Habis-habisan Lawan Hizbullah usai Lawan Hamas, Amunisi hingga Energi Menipis, https://www.tribunnews.com/internasio....
Penulis: garudea prabawati
Editor: Nanda Lusiana Saputri
2 ماه پیش در تاریخ 1403/04/13 منتشر شده است.
134,743 بـار بازدید شده
... بیشتر