Isfahan, Penghasil Kerajinan Tangan Terbesar di Iran

ParstodayIndonesian
ParstodayIndonesian
21 بار بازدید - 3 سال پیش - Isfahan, selain menjadi salah satu
Isfahan, selain menjadi salah satu destinasi wisata menarik di Republik Islam Iran, juga merupakan salah satu kota yang menghasilkan beragam produk dan kerajinan tangan yang diekspor ke beberapa negara dunia. 70 persen kerajinan tangan di Republik Islam Iran diproduksi di Provinsi Isfahan. Berdasarkan data resmi, selama dua tahun terakhir, ekspor kerajinan tangan dari Isfahan menghasilkan 50 juta dolar Amerika. Salah satu jalur ekspor kerajinan tangan ke beberapa negara dilakukan melalui Bandara Internasional Shahid Beheshti. Namun sayangnya, jalur ini belum dipakai secara maksimal oleh para eksportir lokal. Salah satu alasannya adalah para eksportir lokal masih terbiasa menggunakan jalur di luar Isfahan untuk mengirim barang-barangnya. Padahal, jika terminal kargo di Bandara Behesti digunakan secara maksimal, biaya ekspor akan bisa dipangkas. (RA)
3 سال پیش در تاریخ 1400/09/16 منتشر شده است.
21 بـار بازدید شده
... بیشتر